Pages

Diberdayakan oleh Blogger.
RSS

KAPAL MEDIS TERMEWAH AMERIKA SERIKAT, TIBA DI MANADO





USNS Mercy, sebuah kapal rumah sakit termewah milik Komando Militer Sealift, Amerika Serikat, tiba di Manado, Kamis (31/5), dalam rangka melaksanakan program Pacific Partnership 2012, yang dipimpin oleh tiga komandan berbeda. Ketiga komandan tersebut, masing-masing Kapten James Morgan, Kapten Jonathan Olmsted, dan Kapten Timothy Hinman. Kapten James Morgan adalah Komandan Misi Pacific Partnership 2012 yang juga merupakan Komandan Kapal Perusak Ketujuh yang berbasis di San Diego, Kapten Jonathan Olmsted yang bertugas sebagai Komandan Military Sealift Command dan Kapten Kapal Sipil Mercy. Sementara Kapten Timothy Hinman adalah Komandan Fasilitas Perawatan Medis yang bertanggung jawab untuk menyediakan perawatan di atas kapal dan di darat. 


Melalui undangan dari Pemerintah Indonesia, anggota militer dan profesional sipil dari Australia, Malaysia, Perancis, dan Amerika Serikat, bersama dengan LSM dan badan-badan Internasional lainnya, akan bekerja sama untuk melakukan proyek aksi kemanusiaan dan kegiatan sipil dan pertukaran keahlian. “Selama 16 hari di Indonesia, upaya kami akan difokuskan di kota Manado dengan beberapa kegiatan yang akan dilaksanakan di beberapa kepulauan terdekat, seperti Sangihe, Talaud, dan Siau,” kata Komandan Misi, Kapten Angkatan laut James Morgan. 
Dengan memanfaatkan kemampuan Mercy untuk bergerak, melakukan perawatan kesehatan dan kemampuan logistik, pihaknya akan mampu untuk mengunjungi beberapa lokasi yang berbeda dan akan memaksimumkan interaksi dan kerja sama dengan negara tuan rumah Indonesia. Proyek dan kegiatan HCA yang dikoordinasikan dengan negara tuan rumah, akan menghasilkan kemampuan kolaboratif dari semua yang berpartisipasi baik dari bidang kesehatan, perawatan gigi, perawatan kesehatan untuk hewan, pelayanan kesehatan umum, insinyur, dan aktivitas tanggap bencana yang akan membantu kerja sama internasional untuk mempersiapkan diri menjawab tantangan pada waktu krisis. 
Sebagian besar dari persiapan misi dan kemitraan datang dari LSM dan badan-badan internasional yang membentuk suatu gabungan yang terus menerus untuk mempertahankan dan membangun kapasitas dengan masyarakat lokal. LSM-LSM yang bergabung di Indonesia tahun ini adalah Global Grins, Latter Day Saint Charities, Project Handclasp, Project Hope, University of California at San Diego.
(Medcen Dishubkominfo Sulut)

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Read User's Comments1

Kansil Desak Komisi V DPR RI untuk Prioritaskan Infrastruktur Sulut dalam APBNP 2012

Sebagai salah satu daerah perbatasan, Sulawesi Utara seharusnya mendapatkan perhatian pemerintah pusat dalam hal pengembangan infrastruktur. Hal ini dapat diwujudkan dengan memprioritaskan pembangunan infrastruktur Sulawesi Utara dalam alokasi anggaran infrastruktur APBNP 2012.

Demikian disampaikan Wakil Gubernur Sulawesi Utara, Dr. Djouhari Kansil, M.Pd dalam Forum Gubernur se-Sulawesi dengan Komisi V DPR RI, selasa (06/3) kemarin. Dalam forum yang dipimpin oleh Wakil Ketua Komisi V H. Muliadi, Kansil mengatakan “Banyak hal yang harus dikerjakan di Sulut di mana hal-hal tersebut membutuhkan perhatian serius dan kolaborasi antara pemerintah pusat dan daerah. Seperti pembangunan Bandara Miangas, sarana irigasi untuk kepentingan pangan, dan sarana memadai untuk pengembangan di bidang perikanan.”


Untuk itu Kansil meminta Komisi V DPR RI yang membidangi Infrastruktur untuk memprioritaskan daerah perbatasan khususnya Sulawesi Utara dalam APBNP 2012, menyusul akan dikembangkannya Sulut sebagai Kawasan Ekonomi Khusus.


(Medcen Dishubkominfo Sulut)

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Read User's Comments0

Lantamal Manado Gelar Latihan Keamanan Pangkalan




Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal) VIII Manado, menggelar latihan keamanan pangkalan di Bitung, Minggu dalam meningkatkan profesionalisme prajurit.

Kadispen Lantamal VIII Manado Lettu Very Muntahir di Manado Minggu, mengatakan, latihan tersebut masih dalam serangkaian kegiatan "Latihan Terpadu Siaga Keamanan Laut".

"Latihan keamanan pangkalan difokuskan pada antisipasi infiltrasi atau penyusupan dari darat dan bawah air," kata Muntahir.

Pelaksanaan kegiatan itu dilakukan pada tiga lokasi masing-masing di dermaga TNI AL Samuel Languyu, Pelindo dan Pertamina.

Dia mengatakan, pelaksanaan latihan yang difokuskan pada pertahanan pangkalan dengan mengerahkan kekuatan penuh pasukan Marinir dari Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) Bitung.

Pasukan tersebut dibagi untuk menempati pos - pos pertahanan yang tersebar di beberapa obyek vital di Bitung, yaitu di dermaga TNI AL Samuel Languyu, Pelindo dan Pertamina," katanya.

Danyonmarhanlan Bitung melalui Pasops Yonmarhanlan Kapten Marinir Tulus mengatakan, mengerahkan kekuatan penuh dalam latihan tersebut.

"Para pasukan marinir tidak hanya ditempatkan pada tiga pos obyek vital tersebut, tetapi juga membentuk satuan pertahanan udara yang terletak di dermaga TNI AL Samuel Languyu," katanya.

Pada Senin (5/4) akan melaksanakan seluruh rangkaian latihan secara terpadu yang melibatkan empat KRI yakni KRI Ahmad Yani,KRI Tongkol, KRI Sura, KRI Layang.

Kemudian satu pesawat udara jenis Nomad yang bertindak sebagai pesawat pengintai, Satuan Radar (RCC) Lantamal VIII serta unsur Pertahanan Pangkalan.




(Medcen Dishubkominfo Sulut)

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Read User's Comments0

Sulut Masih Andalkan Sektor Pangan untuk Kemajuan Daerah


Sektor pangan masih menjadi andalan Sulawesi Utara untuk kemajuan daerah. Untuk swasembada beras, Sulut sukses mencapai kenaikan 5 persen setiap tahunnya. Oleh karena itu, tahun 2012 Sulut optimis mencapai target produksi gabah kering giling sebanyak 514 ribu ton.

Kepala Bidang Pelayanan Publik Bulog Divisi Regional Sulawesi Utara, Noldy Tumigolung kemarin (23/02) mengatakan,” Hingga kini daerah Bolaang Mongondow masih menjadi wilayah serapan beras utama di Sulut.”

Sementara itu Kepala Dinas Pertanian dan Peternakan Provinsi Sulawesi Utara, Ir. Johanis Panelewen mengatakan bahwa strategi yang dipakai dalam mengembangkan sektor pangan adalah memaksimalkan lahan dan menggunakan varietas unggul serta pupuk.

Sektor pangan dapat menjadi penentu kemajuan suatu daerah karena sektor ini mencakup salah satu kebutuhan mendasar. Jika suatu daerah dapat berhasil mencukupi sektor ini, maka pemerintah dapat fokus pada sektor lainnya. 


(Medcen Dishubkominfo Sulut)

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Read User's Comments0

Stop Ilegal Download

Sejumlah pelaku industri musik mulai khawatir mengenai maraknya download konten ilegal untuk musik digital di internet, dan menenggarai, bahwa potensi kerugiannya diprediksi mencapai Rp. 12 trilyun per tahun. Angka tersebut diperoleh dari penjualan musik digital dari internet yang tidak melalui persetujuan pemegang hak cipta , sehingga dikhawatirkan industri fisik rekanan (industri kaset, CD dan DVD ilegal) akan terdestruksi secara bertahap. Mereka ini juga berharap agar Kementerian Kominfo memfasilitasi perlindungan karya/ hak cipta dalam dunia maya.

Dasar-dasar hukum yang dapat digunakan untuk perlindungan hak cipta di dunia maya ini adalah UU No. 11 tahun 2008 tentang informasi dan transaksi elektronik, khususnya pasal 25, yang menyebutkan, bahwa Informasi Elektronik dan/atau Dokumen Elektronik yang disusun menjadi karya intelektual, situs internet, dan karya intelektual yang ada didalamnya dilindungi sebagai Hak Kekayaan Intelektual berdasarkan ketentuan peraturan perundang-undangan.

Di samping itu juga pada pasal 32 ayat (2) yang menyebutkan, bahwa setiap orang dengan sengaja dan tanpa hak atau melawan hukum dengan cara apa pun meindahkan atau mentransfer Informasi Elektronik dan/atau Dokumen Elektronik kepada Sistem Elektronik Orang lain yang tidak berhak. Serta ancamannya pada pasal 48 ayat (2), yang menyebutkan, bahwa setiap orang yang memenuhi unsur sebagaimana dimaksud dalam pasal 32 ayat (2) dipidana dengan pidana penjara paling lama 9 (sembilan) tahun dan/atau denda paling banyak Rp. 3 miliar.

Masalah perlindungan hak ciptanya ini sendiri diatur dalam UU No. 19 tahun 2002 tentang Hak Cipta, sebagaimana tersebut pada pasal 2 ayat (1) hak Cipta merupakan hak eksklusif bagi pencipta atau pemegang hak cipta untuk mengumumkan atau memperbanyak ciptaannya, yang timbul secara otomatis setelah suatu ciptaan dilahirkan tanpa mengurangi pembatasan menurut peraturan perundang-undangan yang berlaku; (2) pencipta atau pemegang hak cipta atas karya sinematografi dan program komputer memiliki hak untuk memberikan izin atau melarang orang lain yang tanpa persetujuannya menyewakan ciptaan tersebut untuk kepentingan yang bersifat komersial.

Sedangkan ancamannya diatur pada pasal 72 : (1) barangsiapa dengan sengaja dan tanpa hak melakukan perbuatan sebagaimana dimaksud dalam pasal 2 ayat (1) atau pasal 49 ayat (1) dan ayat (2) dipidana dengan pidana penjara masing-masing paling singkat 1 (satu) bulan dan/atau denda paling sedikit Rp. 1 juta , atau pidana penjara paling lama 7 (tujuh) tahun dan/ atau denda Rp. 5 miliar; (2) barangsiapa  dengan sengaja menyiarkan, memamerkan, mengedarkan, atau menjual kepada umum suatu ciptaan atau barang hasil pelanggaran Hak Cipta atau Hak Terkait sebagaimana dimaksud pada ayat (1) dipidana dengan pidana penjara paling lama 5 (lima) tahun dan/atau denda paling banyak Rp. 500 juta.

Mengingat masalah download konten ilegal ini cukup sensitif, maka Kementerian Kominfo meminta kalangan industri musik untuk harus membuat grup penilai yang menetapkan (membuat kepastian) terhadap konten ilegal yang perlu diblok, sehingga secara teknisTim TRUST Positif (yang selama ini bersama para penyelenggara Internet Service Provider melakukan pemblokiran terhadap konten pornografi berdasarkan alamat web) dalam melakukan pemblokiran konten musik ilegal tanpa terkendala. Nilai sensivitas lainnya adalah, bahwasanya kegiatan ini sama sekali tidak untuk memupuk kreativitas masyarakat dalam memperoleh karya seni karena fakta menunjukkan, bahwa hal tersebut sudah cukup menggejala di kalangan masyarakat. Hanya saja yang diperlukan adalah kesadaran bersama untuk mematuhi ketentuan yang ada.

Kementerian Kominfo melarang masyarakat mengambil atau mengunduh lagu dari internet karena melanggar hak cipta. Kementerian kominfo terus melakukan sosialisasi kepada seluruh lapisan masyarakat sambil menerima masukan dari banyak pihak mengenai metode yang paling bagus untuk melakukan penertiban. Kementerian Kominfo membantu asosiasi industri musik untuk mengurangi ilegal download.

Larangan itu supaya pencipta tidak dirugikan karena sekarang lagu yang beredar melalui internet tersebut banyak diambil masyarakat tanpa sepengetahuan sang pencipta. Ini berarti merugikan para pencipta sehingga pihaknya melarang masyarakat mengambil lagu tersebut bila tidak ada izin dari penciptanya. Begitu juga nantinya pencipta lagu tidak memasang tarif terlalu besar bila ciptaannya diambil dan tidak akan memberatkan masyarakat.


(Medcen Dishubkominfo Sulut)

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Read User's Comments0

Manado by Pass II Rampung pada 2013

Setelah mengalami penundaan selama beberapa waktu lamanya, akhirnya proyek pembangunan jembatan interchange bersusun 3 di Maumbi Manado by Pass tahap II di Manado mulai dikerjakan kembali dengan target penyelesaian pada tahun 2013. Hal ini disebabkan oleh pemilik lahan yang sudah merelakan lahannya untuk dipakai dalam pembangunan infrastruktur vital ini.


Pembangunan PPK 6 Satker Wilayah I, Royke Durant, kemarin (22/02) mengatakan, ”Selesai pembebasan lahan ini, Balai Pelaksana Jalan Nasional (BPJN) IX Manado akan mengusulkan perpanjangan durasi loan atau pinjaman ke Korea.”

Manado by Pass tahap II merupakan kelanjutan dari Manado by Pass tahap I yang sudah selesai dilaksanakan pada tahun 2008. Manado by Pass Tahap II ruas Maumbi-Buha saat ini dalam tahap pelaksanaan dengan anggaran yang berasal dari APBN sebesar 2,73% dan Loan EDCF sebesar 97,27% dari Pemerintah Korea Selatan.



(Medcen Dishubkominfo Sulut)

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Read User's Comments0

PNPM MPd Berhasil Memajukan Sulut

Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Pedesaan (PNPM MPd) memang terbukti berhasil meningkatkan kapabilitas masyarakat untuk berperan aktif memajukan daerahnya. 

Hal ini dikemukakan oleh Wakil Gubernur Sulawesi Utara saat membuka Rapat Koordinasi dan Sinkronisasi bersama pelaku PNPM MPd tingkat Provinsi Sulawesi Utara di Manado Convention Center, kemarin (21/02). Wagub menambahkan, berdasarkan data sampai akhir 2011, Sulut telah berhasil mencapai pertumbuhan ekonomi sebesar 7,29 persen, menekan angka pengangguran 9,19 persen, dan angka kemiskinan sebesar 8,51 persen. 

”Berbagai keberhasilan ini merupakan hasil kerja keras kita semua, termasuk pencapaian PNPM MPd.”, katanya. Dalam kesempatan itu, ia juga menghimbau kepada pemerintah kabupaten/ kota untuk berkomitmen dan konsisten mengalokasikan Dana Daerah Urusan Bersama (DUDB) melalui APBD.

(Medcen Dishubkominfo Sulut)

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Read User's Comments0